Pages

Kamis, 07 April 2016

LA TULIPE EYESHADOW NO. 09 BEAUTY COLOUR

la tulipe eyeshadow
La tulipe eyeshadow No.09
Produk lokal lagi yang saya bahas hari ini, entah kenapa saya merasa produk lokal sebenarnya cukup bagus untuk di gunakan makeup look, banyaknya produk luar yang berdatangan sehingga kosmetik produk dalam negeri pun semakin hari semakin tergeser dengan produk buatan luar negeri. La tulipe merupakan brand dalam negeri yang namanya cukup di kenal . la tulipe memproduksi banyak sekali produk kecantikan mulai dari  produk shampo, handbody lotion, eyeliner, lipstick matte/creamy,  eyeshadow, dan masih banyak lagi.
Dari segi kemasan la tulipe eyeshadow ini cukup sederhana dan simple dengan warna putih di seluruh sisi dan warna gold pada tulisan dan juga pada kemasan tempat dalam eyeshadownya. Terdapat satu buah kuas kecil untuk mempermudah pengaplikasian eyeshadow namun mohon maaf karna kuas eyeshadow la tulipe saya hilang sebenarnya saya membeli produk ini sudah lama cuma baru sempat review sekarang wkwkw. Pada tampilan belakang la tulipe eyeshadow tertempel label berwarna gold bertuliskan no eyeshadow, nama perusahaan yang membuat dan berat dari eyeshadow ini.
Berikut tampilan depan dan belakang la tulipe eyeshadow
la tulipe eyeshadow
Tampilan depan kemasan la tulipe eyeshadow No.09

Tampilan belakang kemasan la tulipe eyeshadow No.09


eyeshadow ini terdapat 4 warna yaitu pink fuschia, ungu terang , ungu gelap , dan putih. Ke tiga warna yaitu pink, ungu terang, ungu gelap Ini merupakan matte eyeshadow dan satu warna putih ini agak shimmer eyeshadownya. Cantik warnanya untuk fresh makeup sangat bagus dan natural.


la tulipe eyeshadow
Tampilan isi la tulipe eyeshadow No.09

la tulipe eyeshadow
Swatch warna dari la tulipe eyeshadow No.09

  Berikut merupakan bare face saya sebelum apply eyeshadow la tulipe .


Bare face sebelum menggunakan la tulipe eyeshadow No.09
Saya akan memberikan tutorial bagaimana menghasilkan eye makeup look yang fresh dan cantik .

  1. Gunakan eyeprimer untuk eyelid agar hasil warna eyeshadow lebih terlihat dan tahan lama
  2. Gunakan eyeshadow warna terang pada eyelid mata , saya gunakan warna pink untuk di             aplikasikan pada eyelid
  3. Gunakan eyeshadow warna gelap pada ujung eyelid untuk kesan gradasi warna yang hidup, saya gunakan warna unggu gelap pada bagian ujung eyelid
  4. Gunakan eyeshadow warna ungu terang pada bagian tengah eyelid untuk di blend antara warna pink fuschia dan unggu gelap
  5. Gunakan eyeshadow warna putih dan sapukan pada bagian tengah eyelid . warna ini berfungsi untuk menetralkan warna campuran tadi agar terlihat soft dan manis
  6. dan gunakan tepat di kantung mata bawah untuk kesan segar dan menyamarkan kantung mata anda yang besar.
  7. Gunakan bulu mata yang natural dan fully seperti bulu mata yang saya gunakan di bawah ini.
  8. Selamat mencoba.....

la tulipe eyeshadow
Hasil penggunaan la tulipe eyeshadow No.09
la tulipe eyeshadow
Hasil makeup akhir hanya dengan eyeliner tanpa bulu mata palsu
la tulipe eyeshadow
Hasil makeup akhir hanya dengan eyeliner tanpa bulu mata palsu

Kesimpulan dari la tulipe eyeshadow ini 

1. Lumayan shimmering
2. Harga ekonomis

3. Tahan lama

4. Produk lokal yang harus di coba


Sekian review saya tentang la tulipe eyeshadow, semoga penjelasan dan tips yang saya berikan dapat bermanfaat bagi kalian para pemula makeup yang ingin mencoba makeup simple.


Best regards^^
Ravitamala22




Tidak ada komentar:

Posting Komentar